Senin, 17 Maret 2014

CARA INSTALL NETBEANS 7

Setelah JDK di install dan di atur pengaturannya, selanjutnya untuk memulai membuat aplikasi Java adalah Install Netbeans 7.
Berikut ini adalah Cara Install Netbeans 7:
Anda buka file instalasi Netbeans dengan nama: netbeans-7.0.1-ml-windows.exe
Program Netbeans
Program Netbeans
Setelah itu akan tampil prosees konfigurasi installer, anda tunggu prosesnya hingga selesai.
Proses Pengaturan Installer
Proses Pengaturan Installer
Kemudian anda dapat memilih paket instalasi java, klik Customize. Atau dapat juga langsung menekan tombol Next.
Tombol Customize
Tombol Customize
Pilihan Paket
Pilihan Paket
Jika anda melakukan pengaturan Customiz  lalu klik Ok dan kemudian Next untuk memulai proses Instalasi.
Hasil Pilihan Paket
Hasil Pilihan Paket
Kemudian pada jendela persetujuan anda “centang” pada kotak samping “I accept the terms in the license agreement”. Lalu anda klik Next.
Persetujuan licensi
Persetujuan Instalasi JUnit
 Berikutnya anda pilih I accept the terms in the license agreement. Install JUnit.
Persetujuan Instalasi JUnit
Persetujuan Instalasi JUnit
Selanjutnya anda dapat menentukan lokasi instalasi netbeans dan JDK. Kemudaian klik Next, seperti pada gambar berikut ini:
Menentukan lokasi Netbeans
Menentukan lokasi Netbeans
Teruskan dengan menentukan lokasi Instalasi paket Glass Fish. Setelah itu klik Next. Seperti gambar di bawah ini:
Menentukan lokasi Glassfish
Menentukan lokasi Glassfish
Untuk melajutkan ke tahap penginsallan anda klik Install.
Memulai Instalasi
Memulai Instalasi
Maka akan tampil proses installasi seperti gambar di bawah ini, anda tunggu sampai selesai prosesnya.
Proses Instalasi
Proses Instalasi
Setelah proses Instalasi selesai anda klik finish, maka Jendela wizard akan tertutup.
Menutup Wizard
Menutup Wizard
Jalankan aplikasi Netbeans untuk memulai membuat program java.
Membuka Netbeans di Desktop
Membuka Netbeans di Desktop
Tampilan IDE Netbeans akan terlihat seperti pada gambar di bawah ini:
Tampilan IDE Netbeans
Tampilan IDE Netbeans
Demikian pada postingan mengenai Cara Install Netbeans 7, Semoga penjelasan diatas mudah dipahami dan bermanfaat buat anda.
 
 
Sumber : http://javaprogkomp.blogspot.com/2013/04/cara-install-netbeans-7.html